Saturday, February 18, 2012

Kapal Perang Iran Siap Siaga di Laut Mediterania

Berita Iran Hari Ini : Teheran Kapal-kapal perang Iran kini memasuki perairan Laut Mediterania setelah melintasi Terusan Suez. Ini dimaksudkan untuk menunjukkan kekuatan Iran pada negara-negara regional.

"Angkatan Laut Republik Islam Iran telah melewati Terusan Suez untuk kedua kalinya sejak Revolusi Islam (1979)," kata panglima Angkatan Laut Iran Laksamana Habibollah Sayari seperti diberitakan kantor berita resmi Iran, IRNA dan dilansir AFP, Sabtu (18/2/2012).

Sayari tidak menyebut berapa banyak kapal perang Iran yang telah melintasi Terusan Suez. Dia juga tidak menyebutkan misi apa yang akan mereka lakukan di Laut Mediterania.

Namun dikatakan Sayari, pengerahan kapal ke Mediterania tersebut akan menunjukkan kekuatan republik Islam Iran ke negara-negara regional. Juga untuk menyampaikan pesan perdamaian dan persahabatan Iran.

Pengerahan kapal perang Iran itu terjadi di tengah meningkatnya ketegangan atas program nuklir Iran. Juga di tengah meningkatnya spekulasi bahwa Israel bakal melancarkan serangan terhadap fasilitas nuklir Iran.

Sebelumnya, dua kapal perang Iran, Shahid Qandi dan Kharg telah berlabuh di pelabuhan Laut Merah pada 4 Februari lalu.

No comments:

Post a Comment