Wednesday, May 27, 2009

Baca nich.....? Inilah Rahasia Makanan Panjang Umur Okinawa(Jepang)


Penduduk Okinawa terkenal sebagai penduduk dengan usia terpanjang dan usia harapan hidup terlama di dunia. Penderita penyakit kronis di wilayah selatan Jepang ini juga paling kecil di dunia. Rahasia utamanya terletak pada makanan. Apa saja kehebatan makanan Okinawa?

Sudah sejak lama Okinawan Food terkenal di dunia. Termasuk konsep diet yang dikenal dengan nama Okinawa Diet yang digandrungi oleh banyak bangsa di dunia. Tak berlebihan karena wilayah yang ada di selatan Jepang ini mempunyai catatan tertinggi di dunia untuk jumlah penduduk berumur 100 tahun.

Demikian juga usia harapan hidup penduduk Okinawa lebih dari 80 tahun. Sedangkan catatan jumlah penyakit kronis seperti penyakit jantung, darah tinggi, diabetes atau kadar kolesterol tinggi, paling rendah di dunia. Wanita Okinawa juga memiliki usia terlama dalam masa menapouse.

Tentu saja semua hal tersebut disebabkan oleh makanan Okinawa yang terkenal kaya akan variasi protein dan sangat sedikit lemak. Buah segar, sayuran segar, seafood dan bahan lain selalu diolah dengan cara alami. Persentuhan dengan budaya Cina, Asia Tenggara dan Amerika membuat sajian Okinawa memiliki varian rasa yang lebih kaya dibandingkan makanan Jepang klasik.

Trend terbaru menyusun menu Okinawa ini akan diungkap oleh Mr. Keiro seorang chef ahli makanan okinawa dan Jepang. Gaya memasak, paduan bumbu dan bahan yang dipakai sedikit berbeda dengan gaya klasik Jepang. Semuanya akan dituturkan secara lengkap.

Di akhir acara Anda akan diajak mencicipi sajian Okinawa yang unik dan enak. Mulai dari sup, sald, hidangan sayuran yang khas, hingga nasi berbumbu dan ditutup dengan camilan manis yang unik. Jika beruntung hadiah-hadiah menarik juga kami sediakan untuk Anda.

No comments:

Post a Comment