Monday, February 20, 2012

Kalah Dari Marseille, Claudio Ranieri Bakal Dipecat




Kalah Dari Marseille, Claudio Ranieri Bakal Dipecat 

Tim caretaker sudah dipersiapkan jika Ranieri dipecat.

Pelatih Inter Milan Claudio Ranieri dikabarkan hanya memiliki waktu satu pertandingan tandang untuk memperbaiki kinerja tim.

Dilansir Mediaset, Ranieri bakal dipecat jika Nerazzurri menelan kekalahan di tangan Olympique Marseille di leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stade Velodrome, Kamis (23/2) dinihari WIB.


Presiden Massimo Moratti kabarnya bahkan tidak mau berbicara dengan Ranieri usai Inter kalah dari Bologna di ajang Serie A Italia akhir pekan lalu. Itu dilakukan agar luapan emosi tidak tertumpahkan langsung kepada sang pelatih.

Orang nomor dua di Inter, Marco Branca, justru yang berbicara dengan Ranieri usai pertandingan tersebut.

Branca sudah melakukan kontak dengan agen Ranieri, Beppe Bozzo, yang isinya adalah informasi, jika kalah dari Marseille pada pekan ini, maka sang klien akan dipecat.

Kalau Ranieri jadi dipecat, tim caretaker sudah dipersiapkan. Beppe Baresi yang menggantikan Ranieri untuk sementara waktu, dibantu Luis Figo.


No comments:

Post a Comment