Bendera negara anggota Uni Eropa (ilustrasi)
Penyedia jasa satelit Eropa, Eutelsat SA menyatakan, pihaknya telah menyetop penyiaran sejumlah channel berbasis satelit milik Iran. Kebijakan tersebut diklaim atas perintah dari komisi Uni Eropa.
"Kami menghentikan sejumlah kontrak karena itu adalah keputusan dari Komisi Eropa. Kami harus mematuhinya," kata Manajer Wilayah Eutelsat SA kepada Press TV, Senin (15/10).
Di antara channel-channel Iran yang disetop siarannya adalah Press TV, Al Alam, Jam e Jam 1 dan 2, Sahar 1 dan 2, Islamic Republic of Iran News Networ, Quran TV, dan Al Kawthar.
Sejumlah kalangan menilai, kebijakan Uni Eropa ini mencerminkan standar ganda mereka terhadap kebebasan berpendapat. Langkah ini juga dinilai sebagai upaya untuk membungkam suara dari media-media alternatif.
Sumber : Republika.online
No comments:
Post a Comment